a Note from me

Perkataan dapat menyebabkan keajaiban, tetapi juga dapat menyebabkan kesalahan besar. Apa yang kita katakan menentukan kedudukan kita. Jika kita memperkatakan kegagalan, kekalahan, kekuatiran, ketidakpercayaan maka itulah yang terjadi. Tetapi sebaliknya jika kita memperkatakan keberhasilan, kemenangan, kebahagiaan, maka itulah yang terjadi dalam hidup kita.
PIKIRKANLAH DAN PERKATAKANLAH.

Selasa, 08 September 2009

Goji, The SupperBerry


Sebuah penelitian ilmiah yang dipublikasikan di Journal of Alternative and Complementary Medicine menyatakan bahwa, mengonsumsi 120 ml jus goji berry (wolfberry) selama dua minggu, mampu memperkuat fungsi ginjal dan hati, serta mengatasi stres.

Sejak 2.500 tahun yang lalu, Goji memang sudah digunakan para ahli obat Himalaya dalam sejumlah ramuan tradisionalnya. Kini, para ahli modern semakin meneliti kandungan manfaatnya.

Satu buah biji goji mengandung asam amino, vitamin B-kompleks, antioksidan dan karotenoid, termasuk beta karoten dan zeaxantin, serta vitamin C dengan kadar 500 kali lebih tinggi dari buah jeruk.

Cobalah mencampurkan beberapa biji goji dalam secangkir yogurt atau taburkan di atas sepiring sereal gandum di pagi hari, misalnya oatmeal.

sumber: kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar